Akurat dan Terpercaya
HomeIndeks

Angkat Kearifan Lokal, Egi-Syaiful Tampil Beda Debat Ketiga

banner 120x600

LAMSEL, WARTAPRO.ID –

Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Radityo Egi Pratama-Muhammad Syaiful tampil beda dengan rivalnya, di debat publik terakhir Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Sabtu malam (2/11/2024).

banner 325x300

Tampilan Egi-Syaiful tersebut dengan memakai tutup kepala atau yang biasa disebut kikat serta tapis dibagian pinggang sebagai bentuk kepeduliannya terhadap adat budaya Lampung.

Dalam konferensi pers, Egi mengungkapkan optimis akan membawa perubahan yang lebih baik untuk Kabupaten Lamsel.

“Alhamdulillah dapat berjalan dengan lancar, kita bisa menyampaikan Visi Misi kami. Dan InsyaAllah Visi Misi kami ini memang diambil dari masyarakat Lampung Selatan,” ungkapnya.

Dalam suasana mendekati hari H jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan berlangsung 27 November bulan ini, Egi tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap berpolitik dengan riang gembira.

“Ya, tentu bagi para pendukung, dari awal mengajak kapada semua masyarakat untuk menciptakan suasana yang sejuk, pola-pola kampanye yang riang gembira. Kalau yang pertama adalah persatuan, tapi kalau Pilkada nomor dua,” ucapnya kepada jurnalis di depan aula Negeri Baru Resort (NBR) Kalianda.

Dan disinggung terkait pakaian adat Lampung yang dikenakan Paslon tersebut, Ia menyampaikan untuk mengangkat Budaya Kearifan Lokal terkhusus Adat Budaya Lampung.

“Ya memang ini, kemaren kami di terima di sai batin lima marga, kami sekarang memberikan harapan untuk mengangkat Budaya Kearifan Lokal.” Tandasnya. (Red)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *